Artikel Terbaru »

Wijaya Info News

Jumat, 05 Agustus 2011

Wijaya Info News


Jusuf Kalla Akan Bangun Monorel Di Bandung

Posted: 04 Aug 2011 11:45 PM PDT


Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla berniat membangun kereta monorel di kota Bandung, Jawa Barat. Alasan Kalla, Kota Bandung yang merupakan kota wisata itu semakin berkembang pesat.

Rencana itu disampaikan Jusuf Kalla dalam pembicaraan tertutup dengan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Jumat 5 Agustus 2011.

Mengapa Kalla berniat berinvestasi di Bandung? Karena Bandung dinilai sebagai kota wisata yang berkembang sangat pesat. Ini ditandai dengan kemacetan jalan yang semakin tinggi.

"Bandung kan makin maju, daerah turis. Sekarang kemacetan di Bandung sama dengan Jakarta. Jadi nggak ada cara lain," kata Kalla yang juga pengusaha asal Sulawesi Selatan ini.

Rencananya, akan di bangun jalur monorel sepanjang 30 km. Jalur ini akan beroperasi melewati rute dalam kota luar kota Bandung. Dalam pembangunannya, Kalla akan menggunakan teknis yang sama seperti di Makassar.

"Teknisnya sama dengan yang di Makassar, memakai kemampuan engineering lokal," kata Kalla yang juga Ketua Umum Palang Merah Indonesia pusat ini.

Sementara, Gubernur Jabar Ahmad Heryawan menjelaskan, Kalla berniat berinvestasi monorel di kawasan Bandung Raya. Nantinya, rute yang akan beroperasi melintasi kota Bandung, Kabupaten Bandung dan Kota Cimahi.

Karena proyek ini rencananya akan banyak menggunakan teknisi lokal, maka tarif yang diberlakukan akan lebih murah dibandingkan jika menggunakan teknisi asing.

"Kami masih membahas di permasalahan tarif. Namun karena menggunakan tenaga lokal maka tarifnya bisa setengah, bahkan sepertiga jika menggunakan engineering asing," kata Gubernur yang juga politisi PKS ini.

Terimakasih banyak bagi sobat yang telah menyempatkan diri dan waktu'a untuk berkunjung ke blog saya ini http://www.wijaya-info.com/ thx banget semoga hari" anda sukses ... Amin ...

Dapatkan Berita Terbaru Dari Wijaya Info , langsung ke email anda !

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Hot News

Syarat Klub LPI Masuk Kompetisi PSSI

Posted: 04 Aug 2011 11:39 PM PDT


Klub-klub yang selama ini berlaga di Liga Primer Indonesia (LPI) dibolehkan ikut mengajukan dokumen persyaratan klub profesional yang diminta oleh PSSI. Namun, bukan berarti tim-tim yang baru berusia setengah musim itu secara otomatis bisa berlaga di kompetisi resmi PSSI musim depan.

Koordinator Kompetisi yang juga anggota Exco PSSI, Sihar Sitorus, mengatakan pengajuan dokumen ini ditunggu paling lambat 22 Agustus 2011. Setiap klub diwajibkan memenuhi lima aspek klub profesional yang meliputi aspek legal, keuangan, infrastruktur, SDM dan aspek sporting.

Lebih jauh Sihar mengatakan, tim-tim yang akan mengajukan dokumen persyaratan klub profesional ini berasal dari Divisi Utama, Liga Super Indonesia (ISL), dan klub LPI. PSSI selanjutnya akan melakukan verifikasi terhadap berkas klub sebelum mengumumkan hasilnya pada 25 Agustus 2011.

Tim-tim yang dianggap memenuhi kelima aspek yang diminta berhak untuk berlaga di liga profesional musim depan,

Meski demikian, Sihar menegaskan bahwa tidak seluruh klub yang lolos verifikasi otomatis bisa berlaga di liga profesional. Sebab, kompetisi yang berada di bawah payung PSSI hanya boleh diikuti oleh klub anggota saja.

"Untuk klub-klub profesional yang belum anggota PSSI tentu tidak bisa langsung ikut kompetisi musim depan. Seperti klub-klub LPI, mereka harus merger dengan salah satu klub anggota PSSI. Seperti apa pengelolaannya, itu tergantung kesepakatan kedua tim itu nantinya," ujar Sihar.

Liga Primer Indonesia (LPI) adalah liga yang digagas oleh pengusaha-politisi Arifin Panigoro. Liga yang diikuti oleh 20 klub ini sempat dianggap ilegal oleh kepengurusan PSSI sebelumnya dan dicap sebagai breakaway league oleh FIFA.

Sampai saat ini LPI baru menyelesaikan setengah musim kompetisinya. Untuk sementara klub Persebaya 1927 memimpin puncak klasemen disusul Persema Malang sebagai runner up dan PSM Makassar di posisi ketiga.

Terimakasih banyak bagi sobat yang telah menyempatkan diri dan waktu'a untuk berkunjung ke blog saya ini http://www.wijaya-info.com/ thx banget semoga hari" anda sukses ... Amin ...

Dapatkan Berita Terbaru Dari Wijaya Info , langsung ke email anda !

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Hot News

Tidak Bau Mulut Saat Puasa

Posted: 04 Aug 2011 02:14 AM PDT


Bau mulut atau halitosis nampaknya menjadi hal yang diresahkan banyak orang di bulan puasa. Nafas tak sedap terkadang mengganggu aktivitas kita sehari-hari, terutama saat berbicara.

Bau mulut sejatinya dipengaruhi oleh dua faktor utama, yakni kebersihan mulut dan kesehatan pencernaan. Jadi, nafas tak sedap bukan hanya berasal dari mulut, melainkan juga dari saluran pencernaan.

Diet seimbang yang terdiri atas protein, karbohidrat, banyak buah dan sayur serta cairan berguna untuk menjaga saluran cerna yang sehat.

Nah, berikut ini adalah sejumlah makanan yang baik untuk mencegah bau mulut, seperti dikutip situs health.msn.com:

Rempah-rempah
Ketumbar, spearmint, tarragon, kayu putih, rosemary, dan kapulaga sangat baik untuk memerangi bau mulut. Anda dapat mengunyah rempah-rempah segar atau membuat tonik dengan menyeduhnya dalam air panas (sebagai teh). Tumbuh-tumbuhan ini juga sangat baik untuk pencernaan.

Yogurt
Sebuah penelitian baru menemukan bahwa seporsi yogurt setiap hari dapat mengurangi tingkat hidrogen sulfida penyebab bau di dalam mulut. Yogurt berguna untuk mengurangi jumlah bakteri di dalam mulut--yang menjadi penyebab utama bau mulut.

Selain itu, plak mulut dan penyakit gusi lebih jarang menyerang pemakan yogurt menurut studi. Carilah yogurt dengan active cultures, yakni tidak terlalu diproses dan tidak ditambah gula.

Buah dan sayur
Buah-buahan yang renyah seperti apel, wortel, seledri dan pada dasarnya setiap buah yang kaya serat serta sayuran, adalah teman baik Anda untuk melawan halitosis. Di dalam mulut, plak bertumpuk sehingga menyebabkan bau. Mengonsumsi makanan yang meningkatkan produksi air liur menjaga mulut tetap lembap dan terbilas.

Selain itu, sebagian besar karbohidat serta protein dapat tersangkut di gigi, termasuk jenis makanan sehat seperti sereal gandum atau dada ayam. Menguyah sebutir apel setelah makan dapat membantu membersihkan mulut.

Permen tanpa gula
Permen tanpa gula dalam keadaan darurat dapat membantu menyegarkan nafas dengan menyamarkan bau. Mengisap permen juga meningkatkan produksi air liur untuk membilas plak dan bakteri.

Permen mint juga dapat menyamarkan bau meski hanya sebentar. Tapi, cari jenis permen yang tanpa gula. Sebab, gula menciptakan plak.

Vitamin C
Makanan yang kaya akan vitamin C seperti berry, jeruk, dan melon menciptakan lingkungan yang tidak ramah bagi pertumbuhan bakteri. Diet kaya vitamin C juga penting untuk mencegah penyakit gusi dan radang gusi. Keduanya merupakan penyebab utama halitosis.

Carilah asupan vitamin C dari makanan dan bukan suplemen. Sebab, pada sebagian orang, suplemen dapat menyebabkan gangguan pencernaan dan memperparah bau mulut.

Terimakasih banyak bagi sobat yang telah menyempatkan diri dan waktu'a untuk berkunjung ke blog saya ini http://www.wijaya-info.com/ thx banget semoga hari" anda sukses ... Amin ...

Dapatkan Berita Terbaru Dari Wijaya Info , langsung ke email anda !

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Hot News

0 komentar:

Posting Komentar

hay sobat ... tolong berkomentar dengan baik yah ...
Karna Blog ini Dofollow ...
Ehehe ...
oke ...

 
 
 

Saya Sarankan Baca Ini

Cara Jitu Meningkatkan Rangking Alexa
Halo sobat , artikel saya kali ini adalah tentang Cara Jitu Meningkatkan Rangkin Alexa ... saya preibadi sebenarnya rada malu dan berat juga menuliskan artikel ini . karna rangking alexa blog ini pun masih jauh dari kata WAW hahaha tapi jujur dulu saya punya sebuah blog google page rank'a 3 alexa rangking'a 8 RATUS berapa gitu saya lupa . tapi blog saya itu hancur seketika , google page rank menjadi n/a alexa jadi 3 jt ann , semua acak"n buku tamu dll wah saya sedih saat itu tapi akhir'a saya mencoba kembali dari awal , dan saya membuat blog ini " agh pasti kalian yang baca artikel ini sudah bosan " tapi jangan bosan dulu karna saya akan berikan tips saya sewaktu saya meningkatkan rangking alexa blog saya yang dulu ...

Recent Comment

Recent Viewers

Berita Artis Lokal Berita Dari Indonesia Berita International Berita Kesehatan Berita Politik Foot Ball Hot News Internet Dongeng Iklan Baris Gratis Movie  Musisi Piala Dunia CINEMA Rahasia Jadi Seleb Di Blog SEO Software Download Software Percepat Koneksi Internet Top Download Tips And Tricks Resensi Film  

Share

Facebook Twitter Google Buzz Delicious Digg Stumbleupon
Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Bookmarks Reddit Mixx Technorati

Dapatkan Berita Terbaru Dari Chilao News , langsung ke email anda !

Gabung Yuk

Anda Suka Dengan Blog Ini ??? Ayoo Segera lah gabung Di komunitas blog ini !!! Join My Community at MyBloglog!

Artikel Terpopuler

Resensi Film Inception
Dom Cobb (Leonardo DiCaprio), seorang pencuri yang terampil dan terbaik, mencuri rahasia berharga dari pikiran bawah sadar yaitu mimpi. Cobb telah membuat kemampuan langkanya untuk menjadi pencuri bergensi di dunia tetapi juga membuatnya menjadi buronan internasional dan mengorbankan semua yang ia cintai Saat ini Cobb ditawari dibebaskan dari tuduhan kriminal panjangnya. Tugas terakhir ini akan mengembalikan kehidupan normalnya hanya jika dia bisa melakukan hal yang mustahil...

Hot Artikel

Ada Rencana Aksi Pembakaran Al-quran ?
Hello all ... Mungkin bagi sebagian orang sudah mengetahui tetnang rencana pembakaran al-quran. Namun jujur saja saya baru tau tantang berita ini. ahahaha kuno yah , engga uptodate ehehehe siapa sih yang sebanarnya yang mau membakar al-quran ? dimana sih ? dan apah sih motiv nya ? mungkin pertanya"an di atas ada di benak para blogger semua. Di florida amerika serikat ada kelompok yang menamakannya dirinya Dove World Outreach Center. Dan kelompok ini lah yang mempunyai rencana membakar al-quran sedunia
Klasemen Liga Super Indonesia
No Tim M M S K SG Nilai
1 DELTRAS 2 2 0 0 7 - 2 6
2 PERSISAM 2 2 0 0 5 - 3 6
3 PSM 2 2 0 0 2 - 0 6
4 PERSIPURA 2 1 1 0 6 - 1 4
5 SP 2 1 1 0 4 - 1 4
6 PERSELA 2 1 1 0 2 - 1 4
7 AREMA 2 1 0 1 6 - 2 3
8 PELITA 2 1 0 1 4 - 5 3
9 BONTANG FC 2 1 0 1 2 - 6 3
10 PERSIBA 2 0 2 0 2 - 2 2
11 PSPS 1 0 1 0 2 - 2 1
12 PERSIJA 1 0 1 0 2 - 2 1
13 PERSIBO 1 0 1 0 1 - 1 1
14 PERSIJAP 2 0 1 1 1 - 2 1
15 PERSIB 2 0 1 1 2 - 5 1
16 PERSEMA 2 0 0 2 3 - 5 0
17 SRIWIJAYA 2 0 0 2 1 - 4 0
18 PERSIWA 2 0 0 2 0 - 9 0
Klasemen Liga Inggris
No Tim M M S K SG Nilai
1 Chelsea 7 6 0 1 23 - 2 18
2 Man.City 7 4 2 1 9 - 3 14
3 Man. Utd 7 3 4 0 16 - 9 13
4 Arsenal 7 3 2 2 16 - 7 11
5 Tottenham 7 3 2 2 8 - 6 11
6 WBA 7 3 2 2 9 - 12 11
7 Stoke City 7 3 1 3 8 - 9 10
8 Villa 7 3 1 3 9 - 12 10
9 Blackpool 7 3 1 3 11 - 15 10
10 Fulham 7 1 6 0 8 - 7 9
11 Sunderland 7 1 5 1 7 - 7 8
12 Bolton 7 1 5 1 10 - 11 8
13 Blackburn 7 2 2 3 7 - 8 8
14 Wigan 7 2 2 3 4 - 13 8
15 Newcastle 7 2 1 4 10 - 10 7
16 Birmingham 7 1 4 2 7 - 10 7
17 Everton 7 1 3 3 6 - 7 6
18 Liverpool 7 1 3 3 7 - 11 6
19 Wolverhampton 7 1 2 4 7 - 12 5
20 West Ham 7 1 2 4 5 - 14 5
 
Copyright © Chilao News Powered by: Blogger.com
Template By: Ikhsan Hafiyudin

Dapatkan Berita Terbaru Dari Chilao News , langsung ke email anda !